
50KOTA, Suliki | Dalam kegiatan mensyukuri Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia, masyarakat Nagari Tanjuang Bungo, Kecamatan Suliki menggelar acara Hiburan KIM bersama Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPR RI Perismon, Sabtu, (12/08/2023).
Acara yang disambut meriah oleh ratusan masyarakat ini, juga dihadiri oleh Wakil Bupati Kabupaten Limapuluh Kota 2016-2021 Ferizal Ridwan, Wakil Ketua DPRD Wendi Chandra Dt Marajo, Wali Nagari Yefri Andi dan puluhan Tokoh Masyarakat Kecamatan Suliki.
Selain memperingati HUT Kemerdekaan RI, acara ini juga sekaligus melepas putera daerah untuk berjuang merebut kursi DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang.
Namun sayang, Perismon tidak bisa hadir dalam acara tersebut karena dalam keadaan sakit di Jakarta.
"Saya menyampaikan salam dari Adinda Perismon yang tidak bisa hadir, walau dia sangat ingin. Kemarin dia menelpon saya dalam keadaan sakit dan minta saya mewakili," ujar Ferizal Ridwan dalam sambutannya.
Perismon yang merupakan Putera Daerah Kecamatan Suliki ini, lanjut Ferizal merupakan sosok yang memiliki kapasitas dan kemampuan untuk menjadi anggota DPR RI.
Sehingga sangat layak untuk didukung bersama-sama, apalagi saat ini Perismon salah satu putera daerah Luhak Limopuluah yang memiliki peluang besar.
"Dalam hitung-hitungan kita, Perismon memiliki peluang besar untuk lolos dibanding putera daerah lainnya. Dengan dukungan kita semua, insya Allah 'Putra Mudiak' ini bisa duduk nanti di Senayan. Perismon juga memiliki kecerdasan serta jaringan yang bagus di pusat, itu sangat diperlukan untuk membangun daerah kita," sambung Ferizal yang akrab disapa Buya Fery tersebut.
Selain bertekad mengantarkan putera daerah sebagai anggota DPR RI, Buya Fery juga berharap ada putera daerah di DPD RI. " Untuk itu, dia mengajak seluruh tokoh di Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh untuk ikut bersama-sama mewujudkan itu.
"Target kita DPR RI dan DPD RI, untuk itu saya akan terus berkeliling untuk mensosialisasikan ini sampai Februari 2024 nanti. Saya juga berharap dan menghimbau Tokoh-Tokoh Luhak Limopuluah untuk bersama-sama bersosialisasi, karena ini semua demi daerah kita tercinta," imbuh Buya Fery yang juga dikenal sebagai Aktivis Kemanusiaan yang dekat dengan masyarakat bawah ini.
Sementara itu, Perismon melalui pesannya kepada wartawan menyampaikan kesedihannya karena tidak bisa hadir bersama masyarakat. Namun dia berjanji akan secepatnya turun ke daerah, guna melanjutkan menyapa masyarakat Luhak Limopuluah.
"Uda tidak bisa pulang, karena tiba-tiba sakit perut sudah 2 hari ini. Padahal sudah persiapkan semuanya. Insya Allah pekan depan Uda pulang, semoga saja diberikan kesembuhan oleh Allah Ta'ala," tulisnya.(*)